Breaking News

TPQ Al-Kausar Gampong Bayu Terima Penghargaan Kemenag Bireuen

Penyerahan penghargaan oleh Kakan Kemenag Bireuen, Dr. H. Zulkifli, S.Ag., M.Pd., atas dedikasi TPQ Al-Kausar dalam mendukung program pemberantasan buta huruf Al-Qur’an (16/11) 

 BIREUEN, REAKSIONE.ID | 
Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Kausar, Gampong Bayu, Kecamatan Peusangan, Bireuen, menerima piagam penghargaan dari Kementerian Agama Kabupaten Bireuen pada Minggu (16/11/2025). Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Bireuen, Dr. H. Zulkifli, S.Ag., M.Pd., dalam rangkaian peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di kompleks TPQ Al-Kausar.

Penghargaan itu diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi TPQ Al-Kausar dalam mendukung program pemberantasan buta huruf Al-Qur’an di wilayah Bireuen. Lembaga yang berdiri sejak 5 Juni 1999 tersebut dinilai konsisten melahirkan generasi Qurani dan memberikan kontribusi nyata terhadap pendidikan agama di tingkat gampong.

Direktur TPQ Al-Kausar, Hanafiah M. Ali, S.Ag., M.A., menyampaikan terima kasih atas penghargaan dan dukungan dari Kemenag Bireuen maupun pemerintah kecamatan. Ia juga mengapresiasi kehadiran Sekcam Peusangan, Rahmatsyah Harahap, S.STP, yang mewakili Camat Peusangan, Alfian, S.Sos.

“Kami sangat bersyukur atas perhatian dan penghargaan ini. Semoga menjadi penyemangat bagi para ustaz, ustazah, wali santri, serta masyarakat untuk terus memperkuat pendidikan Al-Qur’an di TPQ Al-Kausar,” ujar Hanafiah.

Dalam sambutannya, Kepala Kemenag Bireuen memberikan apresiasi khusus terhadap perjalanan panjang TPQ Al-Kausar yang telah berusia lebih dari 26 tahun. Ia menegaskan pentingnya mempertahankan komitmen lembaga dalam mencetak generasi yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia, dan berbakti kepada orang tua.

“Dedikasi TPQ Al-Kausar patut diapresiasi. Kita berharap lembaga ini terus melahirkan generasi Qurani yang berkualitas dan menjadi kebanggaan masyarakat,” ujar Zulkifli.

Pada kesempatan tersebut, Dr. Zulkifli bersama Direktur TPQ juga menyerahkan santunan bagi anak yatim yang menimba ilmu di TPQ Al-Kausar.

Peringatan Maulid turut diisi dengan ceramah yang disampaikan Tgk. Muhammad Zulfaqi dari Kabupaten Bireuen, yang mengulas keteladanan akhlak Nabi Muhammad SAW sebagai pedoman dalam kehidupan. Acara ditutup dengan pembagian hadiah berbagai perlombaan yang digelar untuk para santri.(AAP) 

0 Komentar

© Copyright 2025 | Reaksione - Portal Berita Terkini dan Terpercaya