Breaking News

Koordinator HUT Bireuen: Kami Hanya Kelola Rp1,1 Milyar dari APBK

Dr. Muslim,. MSi, Koordinator HUT ke-26 Kabupaten Bireuen Tahun 2025, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan (7/11) 

 BIREUEN, REAKSIONE.ID | 
Menyusul mencuatnya dugaan penyimpangan dana dalam pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 Kabupaten Bireuen, Koordinator kegiatan, Dr. Muslim, M.Si, memberikan klarifikasi terkait sumber dan pengelolaan anggaran perayaan tersebut.

Muslim menegaskan bahwa panitia hanya mengelola dana sebesar Rp1,1 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (APBK). Dana tersebut, katanya, digunakan sepenuhnya berdasarkan Peraturan Bupati (Perbup) Bireuen tentang Satuan Harga.

“Kami hanya mengelola dana yang dialokasikan pemerintah sesuai mekanisme dan invoice resmi. Totalnya Rp1,1 miliar dari APBK. Sumber dana dari pihak ketiga, seperti CSR maupun perbankan, bukan dalam wilayah tanggung jawab kami,” ujar Muslim kepada wartawan, Jumat (7/11/2025).

Ia juga menjelaskan, sebagian honorarium atau insentif untuk kegiatan dan panitia HUT telah disalurkan dalam bentuk uang pendahuluan, sementara sisanya masih menunggu tahapan pelaporan administrasi sebelum pencairan sepenuhnya dilakukan.

“Sebagian besar honor sudah dibayarkan melalui mekanisme uang muka. Sisanya menunggu pelaporan pertanggungjawaban dari tiap seksi kegiatan,” tambahnya.

Menanggapi sorotan publik mengenai dugaan penyimpangan dana, Muslim menilai bahwa hal tersebut menjadi kewenangan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk menilai dan memastikan apakah terdapat pelanggaran dalam penggunaan anggaran negara.

“Terkait tudingan penyimpangan, itu ranah BPK. Mereka yang berwenang memeriksa dan menentukan apakah ada ketidaksesuaian dalam laporan keuangan,” tegasnya.

Perayaan HUT ke-26 Kabupaten Bireuen pada Oktober 2025 lalu menjadi perhatian publik setelah muncul berbagai pertanyaan mengenai transparansi penggunaan dana kegiatan. Sejumlah kalangan menilai perlu adanya audit terbuka agar pelaksanaan kegiatan serupa di masa mendatang lebih akuntabel dan transparan.(**) 

0 Komentar

© Copyright 2025 | Reaksione - Portal Berita Terkini dan Terpercaya