
Presiden Prabowo Pimpin Rapat Khusus di Halim Perdanakusuma sebelum bertolak ke Australia (11/11)
JAKARTA, REAKSIONE.ID | Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat khusus di Pangkalan TNI Angkatan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (11/11/2025), sebelum bertolak menuju Sydney, Australia, untuk melakukan kunjungan kenegaraan singkat selama satu hari.
Rapat yang berlangsung secara tertutup itu dihadiri sejumlah pejabat tinggi negara dan jajaran kementerian terkait. Dalam pertemuan tersebut, Presiden menekankan pentingnya pengelolaan keuangan negara yang akuntabel, efisien, serta berorientasi pada hasil nyata bagi masyarakat.
“Setiap rupiah yang berasal dari uang rakyat harus dikelola secara bertanggung jawab dan memberikan dampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar Presiden dalam arahannya sebagaimana disampaikan oleh sumber di lingkungan Istana.
Presiden Prabowo juga memberikan penekanan khusus terhadap kinerja penyerapan anggaran pemerintah menjelang akhir tahun fiskal 2025. Ia menugaskan Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi untuk segera melakukan koordinasi lintas kementerian dan lembaga agar pelaksanaan program prioritas nasional tidak mengalami hambatan administratif.
“Presiden Prabowo meminta agar percepatan realisasi anggaran tetap mengedepankan prinsip tata kelola yang transparan dan tepat sasaran,” ujar salah satu pejabat yang hadir dalam rapat tersebut.
Usai rapat, Presiden Prabowo langsung berangkat menuju Bandara Halim Perdanakusuma untuk kemudian lepas landas ke Sydney. Dalam kunjungan kenegaraan itu, Kepala Negara dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Australia Anthony Albanese guna memperkuat kerja sama strategis di bidang pertahanan, ekonomi, dan pendidikan.
Kunjungan Presiden Prabowo ke Australia menjadi bagian dari rangkaian diplomasi luar negeri yang menegaskan komitmen Indonesia mempererat hubungan dengan negara mitra strategis di kawasan Indo-Pasifik.(BPMI Setpres)
0 Komentar